TANJUNGPINANG, AnambasPos – Sebagai bentuk rasa kepedulian terhadap sesama, dalam mencegah Corona Virus Disease (Covid – 19) di Kota Tanjungpinang, Yayasan Budhi Tzu Chi Indonesia Cabang Tanjungpinang, Rabu ( 22/04/2020), menyerahkan bantuan berupa 300 buah alat rapid test ke Tim Gugus Tugas Covid-19 Kota Tanjungpinang.

Perwakilan Yayasan Budhi Tzu Chi, dr Asnawati mengatakan, seperti yang diketahui, kasus Virus Corona di Kota Tanjungpinang semakin bertambah banyak. Itulah mengapa, pihaknya berinisiatif membantu kekurangan alat rapid test di Kota Tanjungpinang itu.
“Kita tahu di Kota Tanjungpinang, kasus Covid-19 semakin banyak. Sementara, alat rapid test masih kekurangan. Jadi kita ikut membantu memberikan alat ini,” ungkap Asnawi.
Asnawai berharap, bantuan tersebut dapat bermanfaat dalam melakukan deteksi awal terhadap ODP dan OTG. Sehingga, kasus Covid-19 ini bisa cepat tuntas dalam waktu singkat di Kota Tanjungpinang.
“Sebanyak 300 buah, alat Rapid Test kita serahkan ke Tim Gugus Tugasa Covid 19 Kota Tanjungpianag,” ujar Asnawati.
Sementara itu, Plh. Walikota Tanjungpinang, Rahma, S.IP yang sekaligus sebagai Ketua Pelaksana Tim Gugus Tugas Covid-19 Kota Tanjungpinang, menyambut baik atas diberikannya bantuan 300 alat rapid test dari Yayasan Budhi Tzu Chi tersebut.
“Tadi ada penyaluran bantuan alat rapid test dari Yayasan Budhi Tzu Chi Indonesia Cabang Kota tanjungpinang, yang diwakili oleh Ibu Mori dan Ibu dr. Asnawati. Ini kita sambut baik. Alhamdulilah, terimakasih karena ini tentu sangat bermanfaat terkhusus untuk masyarakat Kota Tanjungpinang,” ucap Rahma.
Masyarakat yang mempunyai resiko tinggi terdampak dan terpapar, menurut Rahma, melalui alat rapid test tersebut akan sangat membantu untuk mengetahuinya. Nanti, pihak medis, akan mendistribusikan kepada petugasa medis dengan sebaik- baiknya,” terang dia
Saat menerima bantuan tersebut, Rahma didampingi oleh Sekretris Daerah Kota (Sekdako) Tanjungpinang, Kadiskes PP-KB Kota Tanjungpinang, dan sejumlah setakeholder terkait lainnya.
Dilaporkan Oleh : Yazid Febriyansyah
Editor : Wan Rendra Virgiawan