TANJUNGPINANG, AnambasPos.co.id – Dalam rangka memeriahkan Hari Bakti Pemasyarakatan (HBP) ke-61, Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lapas Narkotika Kelas IIA Tanjungpinang menunjukkan semangat dan antusiasme tinggi dengan mengikuti lomba tenis meja yang digelar di dalam area Lapas.
Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian Pekan Olahraga dan Seni Narapidana (PORSENAP), sebagai wadah pembinaan positif melalui aktivitas olahraga dan seni. Sejak dimulai, cabang tenis meja menjadi salah satu yang paling diminati oleh para WBP.
Pertandingan berlangsung seru dan meriah dengan dukungan dari sesama WBP. Para peserta menunjukkan kemampuan bermain yang mumpuni, hasil dari latihan rutin dalam kegiatan harian Lapas.
Kepala Lapas, Bejo, menyampaikan apresiasinya terhadap partisipasi aktif para WBP. “Ini membuktikan bahwa pembinaan di dalam Lapas berjalan tidak hanya secara mental dan spiritual, tetapi juga secara fisik dan sosial,” ujarnya, Senin (14/4/2025).
Lomba ini juga bertujuan menanamkan nilai sportivitas, disiplin, dan kerja sama antar WBP. Seluruh kegiatan diawasi petugas Seksi Binadik untuk memastikan pelaksanaan berjalan aman dan kondusif.
Lomba tenis meja ini menjadi simbol semaraknya HBP ke-61 dan menggambarkan langkah pemasyarakatan yang semakin humanis dan produktif.