INFORMASI: Anambaspos.com kini menjadi Anambaspos.co.id

Jum’at Curhat Polsek Jemaja Himbau Masyarakat Sukseskan Pilkada Damai

Saat berlangsungnya jum'at curhat Polsek Jemaja Polres Kepulauan Anambas bersama sejumlah perangkat desa dan tokoh masyarakat di Desa Batu Berapit, Jum'at (06/09/2024)
Penulis • {Ilham Idhar}    Editor • {Slamet}   

ANAMBASPOS.COM, Batu Berapit – Bersinegi dengan pemerintah desa, Jumat Curhat Polsek Jemaja Polres Kepulauan Anambas  sambangi masyarakat Desa Batu Berapit, Jumat (06/09/2024).

Dalam kesempatan yang berlangsung di Balai Desa saat itu tampak hadir kepala Desa Batu Berapit, BPD, Bhabinsa, serta RT /RW  bersama beberapa masyarakat Desa Batu Berapit.

Mengawali kegiatan, Iptu Aang Setiawan. S,H yang baru menjabat sebagai Kapolsek Jemaja,  memperkenalkan diri kepada masyarakat yang hadir.

“Tak kenal maka tak sayang, sebaiknya saya memperkenalkan diri dulu, jangan sampai bersenggol bahu saat berjumpa diluar”, canda Iptu Aang kala itu.

Selain bertukar fikiran bersama masyarakat, Iptu Aang juga menghimbau serta mengajak untuk mensukseskan Pilkada Serentak pada tanggal 27 November 2024 nantinya.

“Jelang Demokrasi Pilkada Serentak tahun 2024, atas nama Kepolisian saya mengajak bapak – bapak atau masyarakat Pulau Jemaja khususnya, mari kita jadikan Pilkada yang aman, damai dan kondusif”, ujarnya.

Disamping itu, dirinya juga berpesan sebisa mungkin setiap permasalahan yang timbul sebaiknya diselesaikan dulu oleh pemerintah desa.

“Jika ada permasalahan pak kades, sebaiknya diselesaikan dulu ditahap desa. Bukan semata – semata kami menolak, supaya ada power di tingkat desa saja. Itu harapan kami”, tutupnya.

BACA JUGA  DPRD Anambas Gelar Paripurna Penyampaian R-APBD TA 2025

Terhubung dengan kami