TAREMPA, AnambasPos.com – Dinas Perikanan Pertanian dan Perternakan (DP3) Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA), siap membantu para petani dan peternak yang hendak mengembangkan usahanya, Jum’at, (24/04/20). Hal itu dilakukan agar dapat mengembangkan, membimbing dan membina kelompok Tani di KKA.
Kepala Dinas (Kadis) DP3 KKA ,Effi Sjuhairi, S.Sos, ia menyampaikan bahwa, bagi para petani yang mau mengembangkan pertaniannya, bisa langsung datang ke kantor.
“Silakan bagi para petani, yang ingin serius mengembangkan pertaniannya, untuk datang ke kantor, nanti akan kita bantu,” ujar Effi Sjuhairi kepada AnambasPos.
Effi menyebutkan, kriteria petani yang bisa memperoleh bantuan dari DP3, salah satunya ialah pertani yang sudah mempunyai kelompok. “Kalau belum punya kelompok, silakan buat kelompok dulu, minimalnya 1 kelompok beranggotakan 10 orang,” terangnya.
Menurut Effi, yang paling penting untuk memperoleh bantuan ialah benar-benar seorang petani dan memiliki lahan garapan, serta mempunyai niat yang bersungguh-sungguh untuk bertani.
“Yang paling penting itu benar dirinya seoarang petani, memiliki lahan garapan, serta punya niat yang sungguh-sungguh,” jelas Effi.
Lanjut Effi, Ketika ada kelompok yg mengajukan permohonan bantuan, pihaknya akan turun mengecek ke lokasi. Sembari mengecek kesesuaian atas pengajuan permohonannya, juga akan mencatat kebutuhan apa saja yang diperlukan, untuk mengembangkan pertanian.
“Nantinya, akan kita beri bantuan, seperti bibit, pupuk, mesin, serta keperluan bertani lainnya, dan tidak lupa akan diberi bimbingan mengenai cara yang baik dan benar bercocok tanam,” ucap Effi.
Sementara itu, Effi berharap, kedepannya nanti mereka dapat membimbing dan membina lebih banyak lagi kelompok-kelompok Tani di KKA.
“Kita berharap, kita dapat membimbing dan membina lebih banyak lagi kelompok-kelompok tani yang ada di KKA.” harap Effi.
Dilaporkan Oleh : Laode Agus
Editor : Wan Rendra Virgiawan