INFORMASI: Anambaspos.com kini menjadi Anambaspos.co.id

Ada Nama Baru di Bursa Pilkada Anambas

Ilustrasi

TAREMPA, AnambasPos.com – Ada nama baru yang muncul dalam bursa Bakal Calon (Balon) Bupati dan Wakil Bupati pada Pemilihan Kepala Derah (Pilkada) Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA) Tahun 2020 ini. Bahkan, khusus untuk Balon Wabup-nya adalah nama baru yang tidak pernah terdengar sama sekali dalam jagat perpolitikan di Kepulauan Anambas.

Saat berlangsungnya FGD antara KPU Anambas dengan sejumlah media

Nama baru itu, diketahui akan mendaftar di Komisi Pemilihan Umum (KPU) KKA melalui jalur perseorangan (independen) dalam waktu dekat. Saat ini pihaknya telah melakukan segala persiapan untuk mengikuti pencalonan.

“Ada tim dari balon baru yang telah berkonsultasi ke kami, dan berencana akan mendaftar dalam waktu dekat melalui jalur perseorangan,” kata Frengky Ringgas Maradona Silalahi, Komisioner KPU KKA, dalam Focus Group Discussion (FGD) yang digelar oleh KPU dengan sejumlah media di Resto Hotel Anambas Inn, siang tadi, Senin (20/01/2020).

Nama baru yang dimaksud itu, kata Frengki adalah pasangan Irwan Djamaluddin dan Zulkifli. “Ada nama Balon atas nama Irwan Djamaluddin dan Zulkifli yang dikonsultasikan ke kami oleh Tim-nya,” sebut Frengky.

Menurut data AnambasPos.com, Nama Irwan Djamaluddin, sebenarnya bukan nama yang asing dalam kancah politik Anambas. Dia sudah pernah mengikuti Bursa Pilkada Anambas sebelumnya. Namun Zulkifli, adalah nama yang baru muncul ke permukaan dan tidak pernah terdengar sebelumnya. Informasi yang berhasil dihimpun, Zulkifli adalah pensiunan guru yang bertugas lama di Kecamatan Jemaja.

Laporan dan Editor: Asril Masbah

 

BACA JUGA  Asisten II Mewakili Bupati Anambas di Kegiatan Penanaman Terumbu Karang Buatan

Terhubung dengan kami