INFORMASI: Anambaspos.com kini menjadi Anambaspos.co.id
Berita  

Ada Kotak Sumbangan Pompa Air Rusak, di Simpang Jalan

TAREMPA, AnambasPos.com Ada kotak sumbangan yang terpajang di Simpang Jalan Tugu Buak, Tarempa. Kotak sumbangan tersebut bertuliskan penggalangan dukungan dana untuk membeli mesin pompa air minum di Pusat Kota Terempa yang saat ini masih rusak.

Kotak sumbangan di depan Mesjid Jami’ Baitur Rahim, Tarempa

“Ada kotak sumbangan.Tulisannya untuk masalah air di Kota Tarempa. Jadi saya nyumbang aja semampu saya,” ujar Rijal, salah seorang warga Terempa kepada Anambas Pos Media Group (APMG), ketika memasukan sumbangannya ke kotak yang terpajang tersebut, Senin Pagi (29/07/2019).

Belum diketahui secara persis, siapa atau dari komunitas mana yang menggagas penggalangan dukungan dana dengan memajang kotak sumbangan tersebut. Hanya ada tulisan di bawah kotak tersebut, Aliansi Masyarakat Tarempa.

“Tadi ada yang narok kotak sumbangan itu di sini, saya tak kenal orangya,” kata Rijal.

Pantauan APMG di lapangan, kotak sumbangan itu tidak hanya terpajang di Simpang Tugu Buak Tarempa, tetapi ada juga di Simpang Mesjid Raya Jami’ Baitur Rahim, Tarempa.

Laporan dan Editor : Asril Masbah

BACA JUGA  Isdianto Gelar Coffe Morning Di Anambas

Terhubung dengan kami