INFORMASI: Anambaspos.com kini menjadi Anambaspos.co.id

32 Warga Binaan Pemasyarakatan Dipindahkan dari Rutan Tanjungpinang ke Lapas Tanjungpinang untuk Pembinaan Lanjutan

32 warga binaan Rutan kelas I Tanjungpinang dipindahkan ke Lapas Tanjungpinang untuk pembinaan lanjutan, Kamis ( 23/1/2025 ), sumberfoto: AnambasPos.co.id

TANJUNGPINANG, AnambasPos.co.id – Sebanyak 32 Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) dari Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas I Tanjungpinang dipindahkan ke Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) di wilayah Tanjungpinang, Kamis (23/1/2025). Dari total jumlah tersebut, 11 WBP dipindahkan ke Lapas Narkotika Kelas IIA Tanjungpinang, sementara 21 lainnya dipindahkan ke Lapas Kelas IIA Tanjungpinang.

Kepala Rutan Kelas I Tanjungpinang, Yan Patmos, berharap pemindahan ini dapat mendukung proses pembinaan lanjutan, agar para WBP dapat mengikuti program dengan baik dan kembali ke masyarakat sebagai individu yang lebih baik.

“Kami berharap mereka dapat menjalani pembinaan dengan baik dan nantinya kembali ke masyarakat sebagai individu yang lebih baik, siap berkontribusi dalam membangun negara,” kata Yan Patmos.

Sementara itu, Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan (Ka. KPR) Yongki Yastinanda menegaskan bahwa pemindahan ini bukan karena masalah internal, tetapi untuk mendukung program pembinaan lanjutan.

“Di Lapas memiliki lebih banyak fasilitas dan kegiatan pembinaan,” jelas yongki. Ia juga mengingatkan para WBP untuk menjaga kesehatan selama menjalani proses pembinaan di tempat yang baru.

Proses pemindahan ini dilakukan dengan pengawalan ketat oleh personel Kepolisian Sektor (Polsek) Tanjungpinang Barat, staf pengamanan, dan registrasi Rutan. WBP diberangkatkan menggunakan armada Transpas dan minibus milik Rutan, dengan satu unit ambulans disiapkan untuk mendampingi WBP yang sedang sakit.

Pemindahan ini merupakan bagian dari upaya Rutan Kelas I Tanjungpinang untuk memastikan kelanjutan pembinaan yang optimal, sejalan dengan visi pemasyarakatan yang humanis dan berfokus pada pembinaan individu, agar WBP dapat mengembangkan potensi diri dan siap menjalani kehidupan yang lebih baik.

BACA JUGA  Bhabinkamtibmas Jemaja Barat Sosialisasi Pungli di Desa Keramut
Penulis: Hadi SEditor: Slamet

Terhubung dengan kami