INFORMASI: Anambaspos.com kini menjadi Anambaspos.co.id

KM. Muri Jaya Terdampar Diterjang Gelombang Tinggi

Terlihat KM. Murni Jaya yang terdampar di perairan sekitar Pulau Dayang Desa Genting Pulur Kecamatan Jemaja Kabupaten Kepuluan Anambas sedang di evakuasi oleh TRC BPBD Jemaja Timur dan beberapa warga nelayan.

Editor : Slamet.

JEMAJA TIMUR, AnambasPos.com – Akibat Rusak mesin saat terjadinya gelombang tinggi, Kapal Motor (KM) Muri Jaya milik warga Desa Genting Pulur, Kecamatan Jemaja Timur, Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA), terdampar di atas karang, sekitar Laut Pulau Dayang, Perairan Kepulauan Anambas.

Musibah kecelakaan laut (laka laut) tersebut terjadi diduga akibat cuaca buruk dan angin kencang, sehingga mengakibatkan gelombang tinggi. Peristiwa itu diketahui oleh warga  yang berada di perairan sekitar, pada Kamis (30/09/2021).

Mendengar informasi tersebut Tim Reaksi Cepat (TRC) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kecamatan Jemaja Timur, langsung turun ke lokasi kejadian pada pukul 07.30 WIB, Sabtu (02/10/2921)

Kronologis kejadian yang dikeluarkan oleh TRC BPBD Kecamatan Jemaja Timur melaporkan bahwa pada Kamis, tanggal 30 September 2021 telah terjadi laka laut dengan kondisi angin kencang atau ribut di wilayah sekitar perairan Pulau Dayang, Kecamatan Jemaja Timur, Kabupaten Kepulauan Anambas yang mengakibatkan terdamparnya KM. MURNI JAYA di atas karang.

Pada pukul 16.30 wib KM. MUirni Jaya yang dinakhodai oleh M.Sya’i beserta 2 orang ABK melakukan pelayaran dari Kijang Kabupaten Bintan memuju Desa Genting Pulur Kecamatan Jemaja Timur. Kapal mengalami kerusakan mesin di sekitar Laut Pulau Dayang, Desa Genting Pulur. Akibtnya, kapal hanyut dan terdampar di atas karang karena dihantam gelombang.

Pada tanggal 01 Oktober 2021 sekitar Pukul 12,30 WIB, salah seorang nelayan Genting Pulur mendapat kontak dari Nakhoda KM.Murni Jaya dengan menggunakan Radio RIG untuk meminta bantuan dan memberikan informasi posisi kapal. Setelah mendapat informasi tersebut, sebagian nelayan dengan menggunakan tiga buah pompong langsung bergerak cepat menuju ke lokasi kejadian guna melakukan pertolongan.

BACA JUGA  Tujuh Tahun Jadi Kabupaten, Layanan Internet Belum Juga Maksimal di Anambas

Informs yang berhasil dihimpun AnambasPos.com menyebutkan bahwa hingga saat ini, nakhoda kapal dan 2 orang ABK telah ditemukan dan dapat diselamatkan serta telah berada di rumahnya masing-masing. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Namun kerugian materi sudah nampak terlihat, namun belum dapat ditaksir berapa jumlahnya,

Tim TRC BPBD Kecamatan Jemaja Timur mendapat informasi kejadian tersebut pukul 17.45 WIB langsung menuju ke Desa Genting Pulur untuk turun ke lokasi kejadian dan menjumpai nakhoda kapal untuk meminta keterangan atas kejadian tersebut.

Tim TRC BPBD Kecamatan Jemaja Timur bersama – sama nelayan dan masyarakat Desa Genting Pulur kemudia melakukan proses evakuasi kapal dengan menggunakan drum agar bisa ditarik dari atas karang. Pada saat Tim TRC tiba di lokasi, terdapat posisi kapal masih terdampar di atas karang.

Agus Ilham Tim TRC BPBD Kecamatan Jemaja Timur, membenarkan kejadian tersebut, bahwa dirinya yang turun langsung ke lokasi kejadian bersama sama nelayan sekitar. “Pada saat kami bersama para nelayan tiba di lokasi. Kondisi kapal masih terlihat berada di atas karang. Tidak ada korban jiwa, untuk kerugian sudah jelas, namun belum diketahui berapa jumlah kerugian yang dialami,” ucapnya.


Terhubung dengan kami