INFORMASI: Anambaspos.com kini menjadi Anambaspos.co.id

Waspadai Lemahnya Wawasan Kebangsaan di Anambas

Hanya PP dan KNPI dalam Barisan Ormas pada Upacara HUT Kemri ke-72 di Anambas

Tarempa, anambaspos.com – Hanya ada dua unsur sipil dalam upacara kenaikan dan penuruan Sang Merah Putih pada Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (Kemri) yang ke-72 di Kabupaten Kepulauan Anambas. Dua unsur sipil itu yakni, Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) Pemuda Pancasila (PP) dan Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kepulauan Anambas. Kondisi itu menunjukan betapa lemahnya sikap patriotisme bagi kalangan sipil di Kepulauan Anambas dalam menjiwai pentingya kemerdekaan.

Anggota PP dan KNPI Anambas fhoto bersama Kasat Intel Polres Anambas (tengah)

“Betapa enaknya kita hidup di negeri ini, negeri yang sudah merdeka dari kaum penjajahan.  Coba saja kita perhatikan di berbagai belahan dunia lain yang hari ini masih dalam peperangan, belum merdeka, hidup dalam kesengsaraan. Sebagai rasa menghargai jasa para pahlawan yang telah gugur, upacara saja tidak mau,” ungkap Palaksa Lanal Tarempa, Kapten Laut (Pelaut)  Hadi selaku Koordinator Pelaksaan Upacara HUT Kemri ke-72 di Kepulauan Anambas pada beberapa kesempatan.

Hal senada juga ditegaskan oleh Komandan Rayon Militer (Danramil) Tarempa, Kapten (Infantri) Syamsuwarno  pada beberapa pertemuan, bahwa wawasan kebangsaan bagi masyarakat sipil, terutama generasi muda perlu menjadi perhatian serius di daerah. “Wawasan Kebangsaan jadi penyebabnya. Oleh karenanya Pendidikan dan pelatihan (Diklat) Wawasan Kebangsaan bagi kalangan generasi muda di Anambas perlu dilakukan, kata Syamsuwarno.

Ketua Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila (PP) Kepulauan Anambas, Arpandi,SH.I terkait itu, menyampaikan bahwa Pendidikan dan pelatihan (Diklat) Wawasan Kebangsaan setiap tahunnya menjadi agenda tetap MPC PP Kepulauan Anambas. “Kita ada Diklat Kepemimpinan dan Pembaretan Anggota Komando Inti (KOTI) Mahatidana setiap tahunnya. Disitu nilai-nilai dasar Wawasan Kebangsaan ditanamkan kepada anggota agar jiwa patriotisme terjaga. Itulah bagian dari sumbang kifrah yang telah kami lakukan untuk bangsa dan daerah ini, ” jelas Arpandi.

BACA JUGA  Desa Sri Tanjung Gaet Pemuda Pancasila Atasi Sampah.

Sementara itu,  Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kepulauan Anambas, Hafiz Rhiandy meminta kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Anambas melalui dinas terkait untuk dapat memberikan pembinaan terhadap generasi muda di daerah melalui Diklat Wawasan Kebangsaan. Hal itu untuk menanamkan nilai-nilai kebangsaan sejak dini terhadap generasi muda di daerah.

“Kita berharap Pemkab Anambas dalam hal ini Dinas Pendidikan kiranya dapat membuat program Diklat Wawasan Kebangsaan bagi generasi muda di Kepulauan Anambas. Sasarannya diantaranya para pelajar dan Organisasi Kemasyarakatan Pemuda (OKP) yang ada di Kepulauan Anambas. (red)


Terhubung dengan kami